Pada hari Senin, 3 Februari 2025, telah dilakukan droping sembako untuk kebutuhan Panti Asuhan ‘Aisyiyah 1 Surabaya dengan rincian sebagai berikut:
- Beras: 25 kg
- Gula: 4 kg
- Minyak goreng: 5 liter
- Kecap Bango: Refill besar
- Teh: 1 kotak
Sembako yang diterima ini akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan konsumsi harian anak asuh dan pengurus panti. Ketersediaan bahan makanan pokok seperti beras, gula, dan minyak sangat membantu dalam penyediaan makanan bergizi bagi anak-anak, sehingga dapat menunjang kesehatan dan kesejahteraan mereka.
Dengan adanya dukungan ini, operasional dapur panti dapat berjalan dengan lancar, memastikan bahwa setiap anak mendapatkan asupan makanan yang cukup dan bergizi. Semoga bantuan ini terus memberikan manfaat bagi kesejahteraan seluruh penghuni panti.
No comments:
Post a Comment